Xiaomi Mi5 dan Mi5 Plus Juga Akan Gunakan Snapdragon 820

Pada sebelumnya kabar terbaru dari LG G4 Pro akan Hadir dengan Kamera 27 MP dan Snapdragon 820. Baru-baru ini telah muncul rumor mengenai spesifikasi Xiaomi Mi5 dan Mi5 Plus semakin ramai dibicarakan. Dikabarkan, bahwa kedua smartphone flagship Xiaomi ini tidak akan lagi menggunakan chipset Snapdragon 810 yang terkenal udah  panas, melainkan sekarang akan menggunakan chipset yang lebih tinggi yakni Snapdragon 820.

Dilansir dari AndroidHeadlines, rumor lain juga menyebutkan bahwa Xiaomi Mi5 akan menggunakan chipset Snapdragon 810, sementara Xiaomi Mi5 Plus akan menggunakan chipset Snapdragon 820.

Mengenai spesifikasi lain untuk kedua smartphone Xiaomi ini adalah Mi5 akan mengusung layar 5,2 inci dengan resolusi QHD. Sedangkan Mi5 Plus tergolong ke dalam phablet dengan layar berukuran 6 inci. Di sisi RAM, Mi5 akan diperkuat dengan RAM 3 GB, sementara Mi5 Plus diperkuat dengan RAM 4 GB.


Xiaomi Mi5 dan Mi5 Plus ini dikabarkan akan rilis sekitar bulan September tahun ini. Namun tentu saja kabar ini masih belum bisa dipastikan hingga ada pernyataan resmi dari pihak Xiaomi. Di Indonesia, belum lama ini, Xiaomi meluncurkan Mi Note, Redmi 2, dan Xiaomi Mi 4i.

Post a Comment for "Xiaomi Mi5 dan Mi5 Plus Juga Akan Gunakan Snapdragon 820"