Vernee Apollo, Smartphone Terbaru Dengan RAM 6GB dan Memori 128GB

Seperti yang kita ketahui, China dikenal sebagai gudangnya smartphone murah. Banyak produsen smartphone asal Negeri Tirai Bambu yang mencoba peruntungannya di bisnis smartphone. Nama-nama seperti Lenovo, Xiaomi, dan Oppo dikenal sebagai beberapa dari banyaknya nama smartphone asal China yang telah memiliki nama di pasar global.

Salah satu yang ingin menikmati manisnya bisnis smartphone ini adalah Vernee yang juga merupakan produsen smartphone asal Negeri Tirai Bambu. Vernee mengandalkan smartphone Vernee Apollo untuk meramaikan pasar smartphone global.

Baca Juga: 5 Smartphone Untuk Bermain Game Terbaik 2016

Smartphone Vernee Apollo memang pantas dibilang smartphone baru yang berani bersaing di bisnis smartphone global. Pasalnya, smartphone ini memiliki RAM monster 6GB dan memori internal 128GB yang bisa menarik perhatian untuk peminat smartphone flagship.

Vernee Apollo hadir dengan layar 5,5 inci QHD dengan resolusi 2560 x 1440 piksel. Prosesor yang cukup powerfull, yakni MediaTek Helio X20 10-core dengan pemprosesan sistem 64-bit dibenamkan pada perangkat ini.

Selain itu, smartphone ini dilengkapi dengan kamera utama 21 MP didukung sensor SONY IMX230, serta kamera selfie 8 MP. Smartphone ini juga menyisipkan port USB Type-C yang kini tengah populer pada smartphone generasi terbaru.

Penampilan Vernee Apollo terlihat kokoh dan elegan dengan desain bodi full metal. Tidak lupa, Apollo telah menghadirkan sensor sidik jari dan fitur 3D Force Touch. Spesifikasi yang diusung Vernee Apollo tersebut dikabarkan akan menjadi pesaing Vivo Xplay5 Elite.

Spesifikasi Vernee Apollo

Layar:5.5″ display with “2K” resolution and 3D force touch
Sistem Memori:6GB RAM
Penyimpanan:128GB storage
Kamera :Utama: 21.0MP (SONY IMX230 CMOS image sensor)
Depan: 8.0MP ISP featuring Imagiq technology
SoC:Meaitek Helio X20 (MT6797) deca-core processor
2x Cortex A72 cores @ 2.5 GHz
4x Cortex A53 cores @ 2.0 GHz
4x Cortex A53 cores @ 1.4 GHz
ARM Mali-T880MP GPU @ 850 Mhz
USB:Type-C port
Body:Full-Metal Body

Harga Vernee Apollo

Untuk masalah berapa harga smartphone Vernee Apollo, Jika kita kategorikan Vernee Apollo ini masuk dalam kategori smartphone premium dan spesifikasi hardware tinggi, namun akan hadir dengan harga terjangkau. Kabarnya smartphone ini akan dihargai sekitar $399 atau setara 5.264.805,- rupiah. Selain Vernee Apollo, produsen smartphone asal China ini juga akan menghadirkan varian lainnya, yakni Vernee Thor dan satu smartphone yang masih dalam tahap pengembangan perusahaan dan belum diberi nama, seperti diungkapkan di situs resmi Vernee. Rencananya, smartphone flagship ini akan hadir di pasaran pada April 2016. Kita tunggu saja informasi peluncuran smartphone Vernee Apollo tersebut nanti !

Post a Comment for "Vernee Apollo, Smartphone Terbaru Dengan RAM 6GB dan Memori 128GB "