Resmi Meluncur, Inilah Spesifikasi dan Harga Oppo F9

oppo-f9-spesifikasi-dan-harga-01, oppo, oppo-f9

Setelah bocorannya sudah banyak beredar di dunia maya, akhirnya Oppo resmi merilis smartphone seri F terbaru yakni Oppo F9. Ponsel ini telah resmi meluncur di sejumlah negara, diantaranya Vietnam dan Filipina.  Oppo F9 juga direncanakan akan meluncur di Indonesia pada tanggal 23 Agustus 2018 mendatang di Jakarta.

Perilisan Oppo F9 ini hanya empat bulan berselang dari seri pendahulunya yakni Oppo F7 yang dirilis bulan Maret lalu. Oppo F9 memiliki perbedaan yang yang sangat mencolok dari Oppo F7.

Desain dan Layar Oppo F9
Seperti kebanyakan smartphone kekinian lainnya, Oppo F9 juga dibekali dengan desain yang menawan dan terlihat premium. Layar depannya juga sudah dibekali dengan notch berupa poni dibagian atas yang digunakan sebagai rumah kamera depan tunggal. Bingkai di semua sisi pun terpangkas.

Layar yang digunakan pada Oppo F9 berukuran 6,3 inci dengan resolusi Full HD+ 2340 x 1080 piksel dengan aspek rasio 19,5:9. Panel layar ponsel ini telah mengunakan LTPS TFT yang menjanjikan tingkat kecerahan 450 nits. Untuk daya tahan layar lebih kuat, Oppo F9 sudah dibekali dengan lapisan kaca Corning Gorilla Glass 6, sehingga tidak mudah pecah.

Oppo F9 hadir dalam tiga warna yang bisa dipilih yakni Sunrise Red, Twilight Blule dan Starry Purple. Untuk warna Sunrise Red dan Twilight Blue menggunakan pola tesselation atau grafis yang membentuk poligon. Sedangkan Starry Purple akan dihiasi gemerlap bintang-bintang bewarna emas yang menyiratkan desain elegan.

Kamera Oppo F9
Dari sisi kamera, Ponsel ini dibekali konfigurasi kamera belakang utama 16 MP, bukaan f/1.8 dan kamera sekunder 2 MP. Kamera sekunder berfungsi untuk menghasilkan foto dengan efek bokeh. Sementara kamera depan, memiliki konfigurasi 25 megapiksel. Seperti yang sudah kita ketahui bersama bahwa kualitas kamera dari produk Oppo memang bisa diandalkan.

Baca Juga:

Dapur Pacu Oppo F9
Untuk menghasilkan performa yang gahar Oppo F9 ini yang sudah menggunakan procesor Octa Core dengan chipset kelas menengah milik Mediatek yaitu Helio P60 untuk memaksimalkan kinerja kecerdasan buatan (artificial intelligence/AI) yang juga diadopsi untuk fitur AI Beautification 2.1 pada kamera.

Chipset yang ada terhubung ke RAM 4GB (dengan opsi 6 GB) dan  memori internal seluas 64 GB yang masih bisa diperluas dengan micro SD hingga 256 GB. Oppo F9 sendiri menjalankan Color OS 5.2 dengan basis Android 8.1 Oreo. Ponsel ini dibekali baterai berkapasitas 3.500 mAh yang relatif besar dengan dukungan VOOC Flash Charging.

Fitur Oppo F9
Yang menarik dari Oppo F9 adalah sudah dibekali dengan fitur VOOC Flash Charge yang diklaim jika pengisian daya lima menit mampu digunakan untuk telepon hingga dua jam. Selain itu, juga dibekali fitur Glossy Gradient Design dan Waterdrop Fullscreen. Kedua fitur ini menunjukkan jika Oppo masih mengedepankan soal penampilan ketimbang unjuk performa ponsel tersebut.
oppo-f9-spesifikasi-dan-harga-02, oppo, oppo-f9


Spesifikasi Oppo F9
Tipe Layar dan Desain
  • Tipe : LTPS IPS LCD capacitive touchscreen
  • Ukuran :  6.3 inci 
  • Resolusi : FullHD+, dengan resolusi 2340 x 1080 piksel (rasio 19.5:9)
  • Dimensi : 156.7 x 74 x 8 mm
  • Berat : 169 gram
  • Perlindungan : Corning Gorilla Glass 6
  • Warna : Sunrise Red, Twilight Blule dan Starry Purple
Memori
  • RAM : 4 GB / 6 GB
  • Internal : 64 GB
  • Eksternal : MicroSD hingga 256 GB
Dapur Pacu
  • OS : Android 8.1 (Oreo) dengan antarmuka Color OS 5.2
  • Prosesor: Mediatek MT6771 Helio P60
  • CPU : Octa-core (4x2.0 GHz Cortex-A73 & 4x2.0 GHz Cortex-A53)
  • GPU : Mali-G72 MP3
Konektivitas
  • Sim Card : Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by)
  • GPS : A-GPS, GLONASS, BDS, GALILEO
  • Bluetooth : 4.2, A2DP, LE
  • Wifi : Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, WiFi Direct, hotspot
  • USB : 2.0, USB On-The-Go
Kamera Belakang
  • Resolusi : Dual 16 MP (f/1.8, PDAF) + 2 MP, LED Flash, HDR, Panorama
Kamera Depan
  • Resolusi : 25 MP (f/2.0), 1080p@30fps
Baterai
  • Kapasitas : 3500 mAh (Non-removable)
  • Fitur : VOOC Flash Charge
Fitur
  • Sensor : Fingerprint (rear-mounted), accelerometer, gyro, proximity, compass

Harga Oppo F9
Oppo F9 akan segera dirilis secara resmi di Indonesia pada 23 Agustus mendatang. Tapi untuk saat ini sudah mulai dibuka pre-order di salah satu marketplace dengan banderol harga Rp 4.500.000,-

Demikian review Spesifikasi dan Harga Oppo F9 yang akan segera dirilis di Indonesia. Semoga bermanfaat buat kalian yang tertarik memiliki Oppo F9. Terima Kasih.

Post a Comment for "Resmi Meluncur, Inilah Spesifikasi dan Harga Oppo F9"