ZenFone 5Q Hadir Dengan Empat Kamera, Berikut Harga dan Spesifikasinya

zenfone 5q, zenfone, asus

Asus beberapa hari yang lalu memberikan sebuah kejutan kecil saat peluncuran smartphone terbarunya. Karena selain meluncurkan Zenfone Max Pro M1 dengan harganya yang sangat terjangkau dengan spesifikasi yang mumpuni, Asus juga meluncurkan seri produk lainnya yakni Zenfone 5Q. Ponsel ini layak untuk diperhitungkan, karena keunggulan yang ditawarkan dari sektor kamera dan desain ponsel.

Desain dan Layar
Asus memberikan tampilan pada bagian depan belakang Zenfone 5Q dengan balutan kaca dengan desain lengkung 2.5 D dan bagian frame menggunaakan bahan alumunium, sehingga memperkokoh bodi ponsel. Zenfone 5Q hadir dengan pilihan warna Midnight Black dan Moonlight White.

Zenfone 5Q memiliki layar IPS ukuran 6 inci dengan resolusi FullHD+ (2160 x 1080 Piksel) dengan FullView Display dan aspek rasio 18:9.

Kamera
Dari segi kamera, Vendor asal Taiwan ini membekali Zenfone 5Q dengan empat kamera, yakni kamera utama (belakang), kamera depan (selfie) dan masing-masing tambahan kamera dengan lensa wide, baik di bagian depan ataupun bagian belakang. Asus mengklaim ini merupakan smartphone pertama di dunia dengan sistem empat kamera yang semuanya berfungsi penuh dan bisa bekerja independen.

Zenfone 5Q dibekali kamera belakang ganda berukuran 16 MP dengan aperture f/2.2 dan ditambah kamera sekunder dengan lensa wide (120 derajat). Sedangkan untuk kamera depannya tampak lebih unggul, yakni dengan kamera sensor SONY IMX376 berukuran 20 MP dengan aperture f/2.0  dan kamera sekunder dengan lensa wide (120 derajat). Dengan lensa wide ini, pengguna dapat mengabadikan foto tanpa kendala sudut pengambilan gambar yang yang sempit dan juga bisa mengabadikan foto dengan mode bokeh.

Asus juga membekali kamera ganda Zenfone 5Q dengan beragam fitur, seperti Potrait dan HDR, Beauty, Super Resolution 65MP serta GIF Animation.

Dapur Pacu
Di sektor dapur pacu, Zenfone 5Q telah dipersenjatai dengan prosesor Octa-core Qualcomm Snapdragon 630 1,4 GHz yang ditunjang dengan RAM 4 GB dan memori penyimpanan 64 GB yang dilengkapi slot microSD hingga 2 TB. Ponsel ini memiliki kapasitas baterai 3.300 mAh dan berjalan di sistem operasi Android 8.0 Oreo dengan antarmuka ASUS ZenUI 5.0.

Fitur-Fitur
Zenfone 5Q dilengkapi fitur kemanan yang tinggi, seperti sensor sidik jari, face unlock kecepatan tinggi dan NFC yang berguna bagi kamu yang sering bertransaksi dengan perangkat yang sudah support NFC. Ponsel ini memiliki dua slot untuk kartu SIM dan satu untuk microSD.

Baca Juga : Spesifikasi dan Harga Zenfone Max Pro M1

Spesifikasi ZenFone 5Q


Desain dan Layar
  • Dimensi : 160,52 x 76,06 x 7,75 mm
  • Berat : 168,3 gram
  • Layar : IPS multi-touch, capacitive
  • Resolusi : 6 inci, 1080 x  2160 pixels, aspek rasio 18:9
  • Warna : Midnight Black, Moonlight White 
Memori
  • Internal : 64 GB 
  • Eksternal : microSD hingga 2 TB
  • Ram : 4 GB 
Dapur Pacu
  • OS : Android 8.0 (Oreo) antarmuka ZenUI 5.0
  • CPU :  Qualcomm Snapdragon 636 Mobile Platform Octa-core 1,8 GHz
  • GPU : Adreno 508
Kamera Belakang
  • Resolusi : Dual-kamera, 16 MP ( f/2.2, LED Flash) dan lensa wide (120 derajat)
Kamera Depan
  • Resolusi : Dual-kamera, 20 MP SONY IMX376 ( f/2.0, LED Flash) dan lensa wide (120 derajat)
Konektivitas
  • Sim Card : Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by)
  • Jaringan : 3G WCDMA, 4G LTE
  • GPS : A-GPS, GPS, GLO, BDS
  • Wifi : Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, WiFi Direct, jack audio 3,5 mm, NFC
Baterai
  • Kapasitas : 3.300 mAh
Fitur
  • Sensor : Sidik jari belakang, Damp finger recognition, Accelerator, E-Compass, Proximity, Ambient Light Sensor dan Gyroscope.
zenfone 5q, warna zenfone 5q, asus

Harga Zenfone 5Q


Untuk harganya sendiri, Zenfone 5Q dibanderol dengan harga Rp 3.499.00,-.

Nah demikian review spesifikasi dan harga Zenfone 5Q yang hadir di Indonesia. Semoga menjadi panduan buat kalian yang ingin membeli ponsel ini.

Baca Juga : Spesifikasi dan Harga Redmi Note 5

Post a Comment for "ZenFone 5Q Hadir Dengan Empat Kamera, Berikut Harga dan Spesifikasinya"