Cara Root dan Instal TWRP pada Xiaomi Mi A2

cara-install-twrp-dan-root-mi-a2-01, instal twrp, root, mi-a2

Beberapa waktu yang lalu Xiaomi memperkenalkan ponsel penerus Mi A1, yakni Xiaomi Mi A2 ke Indonesia. Buat kalian yang telah memiliki ponsel Mi A2 yang ingin melakukan modifikasi sistem seperti mengganti custom ROM, menghapus aplikasi sistem Android, dan menjalankan aplikasi pihak ketiga yang memerlukan akses ke sistem dapat memasang custom recovery TWRP dan melakukan rooting ponselnya dengan mengikuti tutorial dibawah ini.

Tapi, sebelum masuk panduan Cara Root dan Instal TWRP pada Xiaomi Mi A2, mari kita lihat spesifikasi yang dibawa ponsel ini.

Spesifikasi Xiaomi Mi A2
Dari segi tampilan, Mi A2 hadir dengan ukuran layar jumbo berukuran 5,99 inch Full Screen dengan aspek rasio 18:9 resolusi 2160 x 1080, dengan kerapatan layar 403 ppi. Layar Mi A2 telah dilindungi oleh 2,5D Corning Gorilla Glass 5.

Untuk segi desain, penerus dari Mi A1 ini mengusung metal unibodi dengan dimensi bodi 158,7 x 75,4 x 7,3 mm dengan berat 166 gram.

Sedangkan dari sisi fotografi, Xiaomi Mi A2 hadir dengan kamera utama ganda dengan resolusi 12 MP dan 20 MP dengan sensor Sony IMX486 dan IMX376 dengan aperture f1.75. Sementara kamera selfie-nya memiliki resolusi 20 MP dengan sensor Sony IMX376 dan dibekali fitur beautify berbasis AI. Xiaomi juga menyematkan flash light pertamanya untuk kamera selfie.

Dari segi dapur pacu, Xiaomi melakukan peningkatan di Mi A2 dari seri pendahulunya Mi A1. Xiaomi membenamkan chipset Qualcomm Snapdragon 660 2,2 GHz dengan GPU Andreno 512 di Mi A2.

Ditenagai Snapgragon 660 dengan Arificial Intelligence Engine, Mi A2 menawarkan pengalaman yang cukup gesit dan mulus. Dengan arsitektur Kyro serta RAM 4 GB, Mi A2 diklaim menawarkan perpaduan kinerja dan efisiensi daya ponsel.

Untuk kapasitas baterai, Mi A2 dibekali dengan kapasitas daya sebesar 3.010 mAh. Sedangkan sistem operasinya, Xiaomi Mi A2 berjalan dengan sistem operasi Android 8.1 Oreo dengan antarmuka stock Android One.

Xiaomi Mi A2 telah dibekali Google Assistant dan Google Lens untuk dapat mempermudah penggunanya. Selain itu, ponsel ini juga telah dibekali sensor fingerprint yang terletak di punggung ponsel.

Nah itu tadi merupakan spesifikasi lengkap yang ada pada ponsel Xiaomi Mi A2. Selanjutnya langsung saja kita mulai langkah-langkah untuk memasang custom recovery TWRP dan melakukan rooting Xiaomi Mi A2. Dan berikut langkah-langkahnya:

* Persiapan:
Disclaimer: Melakukan rooting akan membatalkan garansi perusahaan perangkat Anda. Jadi, untuk setiap kerusakan yang terjadi selama atau setelah proses instalasi resiko ditanggung sendiri.

* Cara Unlock Bootloader Xiaomi Mi A2
  • Aktifkan “Opsi Pengembang” dengan cara masuk ke menu "Setelan >> Tentang Ponsel", kemudian klik 6-7 kali pada opsi "Versi MIUI" hingga muncul pesan dilayar "Sekarang anda adalah seorang pengembang!".
  • Aktifkan “USB Debugging dan OEM Unlock” dengan cara masuk ke menu "Setelan >> Setelan Tambahan, kemudian scrol ke bawah dan pilih Opsi Pengembang dan aktifkan USB Debugging dan OEM Unlock.
  • Buka situs web ini http: //en.miui. com/unlock/ dan klik "Unlock Now" dan anda akan diminta untuk mengisi formulir dan masuk dengan Akun Mi anda, kemudian anda harus "Apply Now".
  • Setelah itu, anda akan mendapatkan izin unlock bootloader dalam waktu kurang lebih 2-3 hari.
Selain dengan cara diatas, anda juga dapat membuka kunci bootloader menggunakan Mi Flash Unlock Tool, silahkan baca artikel Cara Membuka Bootloader Ponsel Xiaomi dengan Mi Flash Unlock Tool.

* Cara Install TWRP Recovery Xiaomi Mi A2
  • Pastikan telah mengunduh TWRP Xiaomi Mi A2
  • Kemudian ganti namanya menjadi "twrp.img". Setelah itu copy ke folder C: \ adb di PC anda.
  • Setelah itu masuk ke fastboot mode, dengan cara: matikan ponsel anda, kemudian tekan Tombol Volume Turun + Tombol Daya beberapa detik sampai muncul tulisan fastboot
  • Kemudian hubungkan ponsel anda ke PC dengan kabel data USB, lalu masuk ke folder C: \ adb
  • Tekan tombol SHIFT pada keyboard kemudian klik kanan mouse pada bagian kosong, lalu pilih Open command window here
    cara-install-twrp-dan-root-mi-a2-02, instal twrp, root, mi-a2
  • Berikutnya ketikan perintah fastboot devices pada jendela CMD untuk mengecek koneksi ponsel dengan komputer. Apabila sudah menampilkan nomor serial, menandakan kalo ponsel sudah terhubung dengan komputer
  • Jika sudah terbaca, lalu ketikan perintah  fastboot set_active b
  • Selanjutnya ketikan perintah fastboot flash recovery twrp.img untuk memulai flashing TWRP Xiaomi Mi A2
  • Jika proses flashing TWRP sudah selesai. Selanjutnya masuk ke mode TWRP Xiaomi Mi A2 dengan cara menekan tombol Volume Naik + Tombol Daya
  • Kemudian geser ke kanan (Swipe to Allow Modifications) agar TWRP terpasang secara permanen. 
  • Tapi, apabila kalian tidak dapat masuk ke mode TWRP dengan menekan tombol Volume Naik + Tombol Daya, padahal flashing TWRP sudah berhasil. Cara mengatasinya dengan cara ulangi langkah diatas, kemudian pada akhir proses tambahkan ketikan fastboot boot twrp.img .

Selanjutnya Anda harus melakukan install No-verity-opt-encrypt-6.0.zip. Hal ini untuk mencegah ponsel xiaomi Anda bootloop. Karena pada perangkat tertentu, ROM MIUI akan mencegah masuk ke homescreen dengan verifikasi boot jika telah dilakukan modifikasi sistem. Fungsi noverity sendiri yaitu untuk menghilangkan verifikasi supaya tidak bootloop.
cara-install-twrp-dan-root-mi-a2-04, instal twrp, root, mi-a2


Kemudian silahkan reboot Xiaomi Mi A2 Anda ke TWRP recovery dan selanjutnya pilih install, lalu pilih file noverity.zip yang sudah Anda simpan di ponsel.

* Cara Root Xiaomi Mi A2
Setelah anda Unlock Bootloader dan Install TWRP, sekarang siap untuk root Xiaomi Mi A2 anda. Berikut langkah-langkahnya:
  • Masuk menu fastboot, dengan cara tekan dan tahan Tombol Volume Naik + Tombol Daya beberapa detik untuk masuk ke TWRP Recovery
  • Setelah berhasil masuk, lihat menu TWRP dan pilih "Install" dan pilih file Magisk
  • Pilih file tersebut lalu Swipe to confirm Flash untuk melakukan instalasi
    cara-install-twrp-dan-root-mi-a2-05, instal twrp, root, mi-a2
  • Setelah proses instalasi selesai, maka anda akan diarahkan untuk reboot ponsel. Pilih untuk mereboot atau restart ponsel dan tunggu hingga ponsel anda kembali menyala.
Untuk memastikan apakah ponsel Anda telah berhasil di-root atau belum? Anda dapat menggunakan aplikasi Root Checker. Untuk langkah-langkahnya Anda dapat melihat Cara Mudah Mengecek Ponsel Sudah di-Root atau Belum dengan Root Checker

Demikian tutorial Cara Root dan Install TWRP pada Xiaomi Mi A2. Semoga bermanfaat dan Selamat mencoba!

Post a Comment for "Cara Root dan Instal TWRP pada Xiaomi Mi A2"